Sabtu, 15 September 2012

Kumpulan Soal-soal Excel

http://subkioke.wordpress.com/download/download-ilmu-komputer/

1. Pada kotak dialog pengaturan halaman (page setup > tab page), untuk mengubah bentuk kertas menyamping dengan memilih
a. fit to
b. diagonal
c. adjust to
d. landscape
e. portrait
2. Pengaturan lebar kolom secara otomatis disesuaikan dengan panjang data yang terdapat pada kolom itu disebut cara
a. manual
b. automobile
c. modern
d. autoshift
e. autofit
3. Perhatikan gambar berikut ini.
no3




Gambar di atas merupakan
a. Menu pokok format
b. Menu pull down format
c. Menu Cascading format
d. Menu pop up edit
e. Menu pull down edit
4. Pada kotak dialog Format Cells – tab Alignment, fungsi dari merge cells adalah
a. menghapus sel
b. menambahkan sel
c. menggabungkan sel
d. memformat sel
e. menyembunyikan sel
5. Penunjuk cell disebut dengan
a. Mouse
b. range
c. kursor
d. column
e. pointer
6.  no62gambar pointer tersebut berfungsi sebagai
a. penunjuk dan untuk memilih menu dan ikon
b. memindahkan sel
c. mengkopi sel
d. memblok suatu range
e. memblok kolom
7. Worksheet Microsoft Excel teridiri atas
a. Baris dan kolom
b. Baris dan baris
c. Lembaran
d. Kolom
e. Baris
8. Yang dimaksud dengan sel adalah
a. Kumpulan baris
b. Kumpulan kolom
c. Pertemuan baris dan kolom
d. Bagian kosong worksheet
e. Pertemuan antarworksheet
9. Range adalah
a. Pertemuan baris dan kolom
b. Pertemuan antarbaris
c. Pertemuan antarkolom
d. Kumpulan sel berbentuk persegi panjang
e. Formula untuk mencari nilai total
10. Yang termasuk tipe data numeric dalam MS Excel adalah
a. L20
b. Bangkalan
c. ‘17
d. =R3+50
e. “2005”
11. Untuk menyimpan Workbook LAT-1 dengan nama yang baru LAT-SATU, perintahnya adalah
a. Save LAT-SATU
b. Save as LAT-SATU
c. Open LAT-SATU
d. Replace LAT-SATU
e. Edit LAT-SATU
12. Fungsi perintah Merge and Center adlah
a. Menghapus beberapa sel sekaligus
b. Menengahkan format beberapa sel sekaligus
c. Menggabungkan beberapa sel dan menengahkan
d. Menambahkan beberapa sel sekaligus
e. Mengedit beberapa sel sekaligus
13. Ikon dibawah ini mempunyai artino13

a. delete
b. center
c. merge
d. merge and center
e. long cell
14. Paste Special berfungsi untuk
a. membatalkan penghapusan terakhir
b. membatalkan seluruh perintah
c. menggandakan seluruh sel
d. memunculkan hasil cut atau copy dengan hasil yang sama
e. memunculkan hasil cut atau copy dengan kondisi tertentu
15. Menampilkan dokumen yang akan dicetak pada layar monitor dikenal dengan
a. Print
b. Page Setup
c. Print Preview
d. Preview Sheet
e. Print as
16. Untuk menampilkan batas halaman sehingga dilayar tampil PAGE1, PAGE2 dan seterusnya, perintahnya adlah
a. Page Break Preview
b. Page Break
c. Page Setup
d. Page Edit
e. Page Show
17. Untuk mencetak dari lembar kerja ke printer perintahnya adalah
a. Print
b. Printer
c. Printer Setting
d. Printer Setup
e. Print Preview
18. Untuk mengganti jenis printer pada Print saat hendak mencetak dipilih
a. Number of copies
b. Name
c. Print to file
d. Print to range
e. Print Preview
19. Untuk mengatur ukuran margin dan jenis kertas perintahnya ada pada menut
a. File
b. Paper Setup
c. Italic
d. Insert
e. Edit
20. [1] klik menu Insert
[2] pilih dan klik Worksheet
Perintah diatas bertujuan
a. Menyisipkan lembar kerja
b. Menyisipkan workbook
c. Menyisipkan dokumen
d. Menyisipkan baris
e. Menyisipkan kolom
21. Insert Worksheet sama fungsinya jika menggunakan shortcut
a. Ctrl + X
b. Crtl + V
c. Alt + I + S
d. Alt + Shift
e. Alt + I + W
22. Untuk menghapus sebuah worksheet perintahnya adalah
a. Edit > Delete Worksheet
b. Edit > Delete Sheet
c. Insert > Delete Worksheet
d. View > Delete Worksheet
e. Tools > Delete Sheet
23. Untuk mengubah nama Sheet1 menjadi RIDHO maka perintahnya
a. Format > Sheet > rename > ketik Sheet1
b. Format > Book > rename > ketik RIDHO
c. Format > Book > rename > ketik Sheet1
d. Format > Sheet > rename > ketik RIDHO
e. Edit > Sheet > rename > ketik RIDHO
24. Yang paling efektif untuk memindahkan sheet dari posisinya adalah
a. Drag and drop
b. Cut and copy
c. Copy and Paste
d. Paste and Paste
e. Delete and Paste
25. [1] klik edit
[2] repeat insert worksheet
Perintah diatas bertujuan
a. Menghapus sheet
b. Menyisipkan sheet baru
c. Mengganti nama sheet
d. Memotong sheet
e. Menggandakan sel
26. Icon Text Box pada MS Excel berfungsi untuk
a. Menseleksi objek
b. Membuat WordArt
c. Memberi bayangan
d. Menulis Teks
e. Menseleksi Teks
27. Fungsi Entire Column adalah
a. Menggeser sel ke kiri
b. Menggeser sel ke kanan
c. Menghapus satu kolom
d. Menghapus satu baris
e. Menggeser sel ke atas
28. Untuk dapat mengedit teks, rumus atau formula dapat digunakan tombol
a. F1
b. F2
c. F3
d. F4
e. F5
29. Untuk memasukkan diagram atau grafik digunakan perintah
a. Insert WordArt
b. Insert Picture
c. Insert Chart
d. Insert Hyperlink
e. Insert Box
30. Toolbar yang berupa icon-icon perintah dasar terdapat dalam
a. Menu Bar
b. Toolbar Standart
c. Formula Bar
d. Generic Bar
e. Formating Bar
31.menu

Gambar di atas merupakan
a. Menu Toolbar
b. Menu Bar
c. Menu Standart
d. Toolbar Standart
e. Toolbar Drawing
32. Untuk memindahkan atau menggandakan sheet yang sedang aktif dapat dilakukan dengan perintah
a. Entire Row
b. Entire Column
c. Shift Sheet Left
d. Copy and Cut Sheet
e. Move or Copy Sheet
33. Simbol kesalahan “######” memiliki arti
a. Salah penulisan rumus atau rumus tidak dikenal
b. Rumus benar. Namun, tidak ada nilai yang tersedia
c. Rumus benar, tetapi ukuran kolom atau baris kurang lebar
d. Rumus sedang mencoba membagi dengan nol
e. Angka atau nomor tidak dapat dibaca program
34. Simbol kesalahan “#NAME?” memiliki arti
a. Salah penulisan rumus atau rumus tidak dikenal
b. Rumus benar. Namun, tidak ada nilai yang tersedia
c. Rumus benar, tetapi ukuran kolom atau baris kurang lebar
d. Rumus sedang mencoba membagi dengan nol
e. Angka atau nomor tidak dapat dibaca program
35. Simbol kesalahan “#N/A” memiliki arti
a. Salah penulisan rumus atau rumus tidak dikenal
b. Rumus benar. Namun, tidak ada nilai yang tersedia
c. Rumus benar, tetapi ukuran kolom atau baris kurang lebar
d. Rumus sedang mencoba membagi dengan nol
e. Angka atau nomor tidak dapat dibaca program
36. Simbol kesalahan “#DIV/0!” memiliki arti
a. Salah penulisan rumus atau rumus tidak dikenal
b. Rumus benar. Namun, tidak ada nilai yang tersedia
c. Rumus benar, tetapi ukuran kolom atau baris kurang lebar
d. Rumus sedang mencoba membagi dengan nol
e. Angka atau nomor tidak dapat dibaca program
37. Berikut ini yang bukan merupakan Menu Bar dalam program pengolah angka adalah
a. Tools
b. Data
c. Tabel
d. Window
e. Edit
38. [1] Lotus 123
[2] Linux 123
[3] Microsoft Excel
[4] Mac OS
Yang merupakan program pengolah angka adalah
a. [1] dan [3]
b. [2] dan [3]
c. [3] saja
d. [3] dan [4]
e. [1], [2], dan [3]
39. Excel merupakan produk yang berada pada keluarga
a. Microsoft Encarta
b. LINUX
c. DOS
d. BIOS
e. Microsoft Office
40. Keunggulan dari MS Excel dibanding perogram pengolah angka lainnya adalah
a. Friendly
b. Rumus yang rumit
c. Pengolah kata yang andal
d. Pembuat gambar yang andal
e. Cocok untuk kreasi seni
41.
no41
Tampilan diatas merupakan
a. toolbox dan address bar
b. toolbox dan status bar
c. indikator sel dan formula bar
d. indikator sel dan toolbar formula
e. box dan formula
42. Arti dari icon dibawah ini adalah
no42
a. Sort filter
b. Sort Ascending
c. Sort Descending
d. Data counting
e. Data SUM
43. no43
Icon diatas berfungsi untuk
a. Menambahkan
b. Mengurangkan
c. Membagi
d. Mengkuadratkan
e. Mengakarkan
44. Yang merupakan icon dari Print Preview adalah
a.
b.
c.
d.
e.
45. Gambar merupakan salah satu icon pada Toolbar Standart yang memiliki tombol shortcut
a. Ctrl + W
b. Ctrl + B
c. Ctrl + N
d. Ctrl + S
e. Ctrl + O
46. Perintah Save dapat juga dijalankan dengan tombol shortcut
a. Ctrl + W
b. Ctrl + B
c. Ctrl + N
d. Ctrl + S
e. Ctrl + O
47. Untuk mengatur lebar kolom dapat memanfaatkan menu
a. Insert
b. File
c. Format
d. Edit
e. Tools
48. Nilai dari formula =SQRT(4) adalah
a. 0
b. 2
c. 4
d. 8
e. 16
49. Submenu manakah yang terdapat dalam menu file, kecuali
a. File
b. Open
c. Save
d. Exit
e. Find
50. Manakah yang termasuk dalam toolbar standart, kecuali
a. Search
b. Print
c. Undo
d. Zoom
e. Draw
51. Untuk mengatur tampilan layar menggunakan tools
a. Search
b. Print
c. Undo
d. Zoom
e. Draw
52. Untuk mencari file menggunakan tools
a. Search
b. Print
c. Undo
d. Zoom
e. Draw
53. Apakah kegunaan tombol Ctrl + S pada Microsoft Excel :
a. Spelling
b. Go To
c. Mengedit Rumus atau formula
d. Pindah ke Awal sel
e. Save
54. Manakah fungsi tool yang berfungsi membuat garis lurus :
a. Oval
b. Arrow
c. Line
d. Fill Color
e. Shadow
55. Fungsi dari icon adalah
a. Mengurangi jumlah desimal
b. Menambah jumlah desimal
c. Menghilangkan desimal
d. Menggeser desimal
e. Menghapus desimal
56. Arti dari icon adalah
a. Expand to
b. Wrap text
c. Center text
d. Merge cells
e. Format cells
57. Operator manakah yang tidak digunakan di Microsoft Excel :
a. +
b. *
c. /
d. string
e. ^
58. Manakah yang termasuk dalam fungsi Tanggal dan Waktu :
a. Fungsi =WEEKDAY
b. Fungsi =IF Majemuk
c. Fungsi =AND
d. Fungsi =OR
e. Fungsi =XOR
59. Manakah yang termasuk dalam fungsi Text atau String :
a. =WEEKDAY (Text, num_char)
b. =IF HOUR (Text, num_char)
c. =AND (Text, num_char)
d. =RIGHT (Text, num_char)
e. =XOR (Text, num_char)
60. Manakah rumus yang benar pada rumus kecepatan :
a. =m+s
b. =m:s
c. =m/s
d. =mxs
e. =m^s
61. Untuk menghapus sel dan menggeser baris dari kanan menggunakan :
a. entire row
b. entire column
c. shift cell up
d. shift cell left
e. shift cell right
62. =PROPER (X)
Isi X adalah
a. Start_Num
b. Rumus
c. Formula
d. Text
e. table array
63. =MID (Text, V , num_char)
Isi V adalah
a. Start_Num
b. Rumus
c. Formula
d. Text
e. table array
64. =HLOOKUP (Lookup value, V , Col index num, Range Lookup)
Isi V adalah
a. Start_Num
b. Rumus
c. Formula
d. Text
e. Table Array
65. Manakah yang memiliki arti range tabel sumber :
a. Start_Num
b. Table array
c. Col index num
d. Range Lookup
e. Num_char
66. Manakah yang berfungsi penjumlahan :
a. =SUM (range)
b. =AVERAGE (range)
c. =CONT (range)
d. =STDEV (range)
e. =MIN (range)
67. Manakah yang rumus yang digunakan mencari nilai standart devisiasi :
a. =SUM (range)
b. =AVERAGE (range)
c. =CONT (range)
d. =STDEV (range)
e. =MIN (range)
68. =IF (Logical_tes, J , P)
Isi J adalah :
a. Start_Num
b. Value if True
c. Formula
d. Value if false
e. table array
69. Pada nomor diatas, isi P adalah :
a. Start_Num
b. Value if True
c. Formula
d. Value if false
e. table array
70. Manakah yang berfungsi untuk mengatur agar ukuran baris menyesuaikan dengan panjang Teks :
a. Shrink to Fit
b. Wrap Text
c. Orientation
d. Merge
e. General
71. Perhatikan gambar berikut ini.
Lembar kerja yang sedang aktif adalah
a. Sheet2
b. Sheet3
c. Sheet1
d. Sheet1 (2)
e. Salah semua
72. Submenu Filter terdapat dalam Menu
a. File
b. Edit
c. Format
d. Data
e. Tools
73. [1] klik Start
[2] tunggu beberapa saat
[3] pilih Microsoft Excel
[4] pilih Program
Urutan langkah yang benar untuk menjalankan program MS Excel adalah
a. [1], [2], [3], dan [4]
b. [2], [1], [3], dan [4]
c. [4], [1], [2], dan [3]
d. [1], [4], [3], dan [2]
e. Semua jawaban salah
74. Perintah untuk mengatur orientasi kertas secara tegak adalah
a. Landscape
b. Landscope
c. Portrait
d. Potraite
e. Straight
75. Menu untuk menampilkan Toolbar Standart adalah
a. File
b. Edit
c. View
d. Format
e. Window
76. Icon yang tidak terdapat dalam Toolbar Formatting adalah
a. Font
b. Comma Style
c. Paragraph
d. Bold
e. Underline
77. Dalam Excel, Ctrl + Z merupakan tombol shortcut untuk perintah
a. Copy
b. Paste
c. Undo
d. Redo
e. Cut
78. Dalam pembuatan grafik di Excel terdapat istilah Chart Title yang berarti
a. Sumbu grafik
b. Keterangan grafik
c. Pokok grafik
d. Judul grafik
e. Tampilan grafik
79. Jumlah baris pada setiap lembar kerja Excel adalah
a. 65535 baris
b. 65536 baris
c. 255 baris
d. 256 baris
e. 526 baris
80. Jumlah kolom pada setiap lembar kerja Excel adalah
a. 65535 kolom
b. 65536 kolom
c. 255 kolom
d. 256 kolom
e. 526 kolom
81. Tombol shortcut Ctrl + W dalam MS Excel merupakan perintah untuk
a. Keluar dan menyimpan file
b. Keluar dari worksheet
c. Keluar dari workbook
d. Keluar dari worksheet dan membuka file baru
e. Keluar dari workbook dan membuka file baru
82. Fasilitas dari Print Preview yang berfungsi untuk menampilkan halaman sebelumnya yang akan dicetak adalah
a. Next
b. Previous
c. Jump to
d. Go to
e. Setup
83. Menu yang digunakan untuk menyisipkan sebuah baris bari di Excel adalah
a. File
b. Edit
c. Insert
d. Table
e. Tools
84. Fasilitas Print Preview terdapat dalam menu
a. File
b. Edit
c. View
d. Tools
e. Format
85. Fungsi dari Print Preview adalah
a. Mencetak dokumen
b. Melihat tampilan
c. Melihat hasil tulisan di kertas
d. Melihat tampilan sebenarnya di monitor
e. Melihat ukuran kertas
86. Perhatikan tampilan berikut ini.
Gambar di atas merupakan menu
a. File
b. Edit
c. View
d. Tools
e. Data
87. Fungsi Page Break Preview adalah
a. Memperbesar halaman
b. Memperkecil halaman
c. Memformat margin
d. Melihat hasil cetakan
e. Menampilkan pembatas halaman
88. Printah Print Area berfungsi untuk
a. Format area halaman
b. Memilih area yang akan dicetak
c. Melihat area yang akan ditampilkan
d. Minghilangkan format
e. Mencetak di monitor
89. Perhatikan gambar berikut ini.
Tampilan di atas merupakan submenu dari Menu
a. File
b. Edit
c. View
d. Instert
e. Standart
90. Sintak dari fungsi maksimal dalam Excel adalah
a. =max(range)
b. =max(range_awal, range_akhir)
c. =max(sel_awal, number)
d. =max(dokumen)
e. =max(sheet)
91. Submenu yang berfungsi untuk menyimpan dokumen ke alamat tertentu adalah
a. Save
b. Save as
c. Copy Row>tinggi baris>OK ,pilihan ini digunakan untuk mengatur.
a. Shirk to fit
b. Orientation
c. Baris
d. Kolom
e. Wraptext
140. Berikut yang termasuk dalam fungsi statistic, kecuali.
a. =SUM
b. =AVERAGE
c. =DAY
d. =MAX
e. =MIN
141. Pengaturan worksheet dalam MS.EXCEL menggunakan instruksi
a. Page set up
b. Save
c. Print
d. Replace
e. Page number
142. Perintah yang digunakan untuk memindahkan atau menggandakan sheet yang sedang aktif adalah
a. Delete sheet
b. Colour Sheet
c. Move or copy sheet
d. Save sheet
e. Rename sheet
143. Fungsi yang digunakan untuk membuat huruf menjadi kecil semua pada data bertipe text adalah .
a. Fungsi =LOWER
b. Fungsi =UPPER
c. Fungsi =PROPER
d. Fungsi =LEN
e. Fungsi =RIGHT
144. Perintah untuk mengubah nama pada sheet adalah.
a. Rename
b. Tab colour
c. Move
d. Seve
e. Print
145. Berikut yang termasuk instruksi pada menu bar edit adalah
a. Save
b. Print
c. Page number
d. Find
e. Header and Footer
146. Tombol keyboard yang digunakan untuk menyimpan worksheet
a. Ctrl + O
b. Ctrl + N
c. Ctrl + P
d. Ctrl + S
e. Ctrl + A
147. Fungsi yang digunakan unutk mengambil beberapa karakter dari tengah adalah
a. Fungsi =MID
b. Fungsi =UPPER
c. Fungsi =LOWER
d. Fungsi =PROPER
e. Fungsi =LEFT
148. Yang termasuk dalam frungsi text atau string adalah
a. Fungsi =HOUR
b. Fungsi =MINUTE
c. Fungsi =LEN
d. Fungsi =YEAR
e. Fungsi =AND
149. Fungsi yang digunakan untuk menampilkan angka tahun dari suatu data bertipe tanggal adalah
a. Fungsi =DAY
b. Fungsi =MONTH
c. Fungsi =YEAR
d. Fungsi =SECOND
e. Fungsi =TIME
150. Program aplikasi Microsoft Excel bekerja dalam program sistem operasi
a. DOS
b. Linux
c. Microsoft Office
d. Windows
e. UNIX
151. Perintah yang digunakan untuk menghitung banyaknya sel yang terisi adalah
a. Formula
b. Average
c. Min
d. Count
e. Max
152. Setelah kita selesai mengetik, dokumen perlu disimpan agar tidak hilang. Langkah-langkah menyimpan dokumen baru adalah
a. klik File  Save  ketik nama file  Save As
b. klik File  Open  ketik nama file  Save
c. klik File  Save  ketik nama file  Open
d. klik File  Save As  ketik nama file  Save
e. klik File  Save  ketik nama file  OK
153. Dalam pembuatan grafik di Excel terdapat istilah Chart Tittle yang berarti
a. sumbu grafik
b. judul grafik
c. keterangan grafik
d. menampilkan data table
e. menampilkan garis Bantu
154. Berikut ini yang bukan merupakan kategori fungsi pada Excel adalah
a. Statistic
b. Text
c. Logical
d. Matematik
e. Math & Trig
155. Jumlah baris dalam setiap lembar kerja Excel adalah
a. 66536 baris
b. 65536 baris
c. 256 baris
d. 255 baris
e. 526 baris
156. Fasilitas di Excel yabg digunakan untuk melakukan perhitungan adalah
a. Menu
b. toolbar
c. formula
d. ikon
e. fungsi
157. Jika ingin membuat dokumen baru di Excel dapat digunakn submenu New atau tekan tombol . pada keyboard.
a. Ctrl+N
b. Ctrl+W
c. Ctrl+O
d. Ctrl+S
e. Ctrl+V
158. Perintah yang berfungsi untuk melihat hadil cetakan melalui layer monitor adalah
a. Print
b. Print Preview
c. Web Page Preview
d. Page Setup
e. Print Area
159. Menu yang digunakan untuk menyisipkan sebuah garis baru di Excel
a. File
b. Edit
c. Insert
d. Format
e. Tools
160. Fasilitas Print Preview terdapat dalam menu
a. Insert
b. Format
c. Close
d. Edit
e. File
161. Fungsi utama dari Print Preview adalah
a. mencetak dokumen
b. melihat tampilan
c. melihat hasil tulisan di kertas
d. melihat tampilan sebenarnya di monitor
e. melihat ukuran kertas
162. Perintah Save digunakan untuk menyimpan dokumen di Excel. Jika menggunakan keyboard, maka tombol yang ditekan adalah
a. Ctrl+N
b. Ctrl+P
c. Ctrl+V
d. Ctrl+O
e. Ctrl+S
163. Ukuran satndar kolom pada Excel adalah
a. 8,4
b. 8,3
c. 12,50
d. 12,25
e. 12,75
164. Dalam keadaan default workbook yang terpasang adalah
a. 2 sheet
b. 3 sheet
c. 4 sheet
d. 5 sheet
e. 6 sheet
165. Lembar kerja dari Microsoft Excel dinamakan
a. worksheet
b. slide
c. printable area
d. workbook
e. microfilm
166. Istilah lain dari pulldown menu adalah
a. toolbar
b. barcode
c. menubar
d. taskbar
e. status bar
167. Berikut ini termasuk barisan manu bar File, kecuali
a. Replace
b. Save
c. Print
d. Open
e. Page Setup
168. Untuk mengatur format halaman digunakan
a. search
b. replace
c. page setup
d. copy
e. find
169. Ctrl+O digunakan untuk
a. menyimpan data
b. memotong data
c. menghapus teks
d. membuka data
e. menggandakan teks
170. Yang merupakan fungsi teks adalah .
a. =Top
b. =Bottom
c. =Center
d. =Side
e. =Mid
171. Apa yang dimaksud dengan funsi logika IF ?
a. fungsi yang dipakai untuk menentukan suatu pilihan sesuai dengan sel yang diuji
b. fungsi yang dipakai untuk memilih kategori benar dan salah
c. fungsi yang dipakai untuk mengira – ngira hasil data yang dibuat
d. fungsi yang dipakai untuk mencari data yang hilang
e. fungsi yang dipakai untuk menentukan suatu pilihan semua sel yang ada datanya
172. Manakah yang merupakan fungsi pembacaan tabel ?
a. =HLOOKUP
b. =GLOOKUP
c. =LLOWUP
d. =FLOOKUP
e. =HLOWUP
173. Salah satu program pengolah angka yang friendly adalah
a. Notepad
b. Ms. Excel
c. Ms. Word
d. Ms. Power point
e. Ms. Access
174. Jumlah maximal kolom dalam workbook adalah
a. 256 kolom
b. 526 kolom
c. 625 kolom
d. 65536 kolom
e. 36556 kolom
175. Sel B3 berisi DPMRI, maka hasil rumus =Right (B3;2) adalah .
a. DP
b. PM
c. MR
d. RI
e. DPM
176. Apabila sel C4 merupakan jari – jari suatu lingkaran, maka rumus keliling lingkaran adalah .
a. = 2*3.14*C4
b. =3.14*(C4^2)
c. =C4^2
d. =2*3.14*(C4/2)
e. =2*(C4^2)
177. Garis Bantu yang tak akan tampil saat dicetak disebut juga . . . .
a. Line
b. Gridlines
c. Range
d. Cell
e. Sheet
178. Fungsi yang digunakan untuk mengambil beberapa karakter dari kiri dari data bertipe text adalah . . . .
a. Left
b. Right
c. Mid
d. Upper
e. Lower
179. Salah satu submenu yang terdapat dalam menu edit adalah . . . .
a. Paste
b. New
c. Zoom
d. Cells
e. Sheet
180. Bagian dari excel yang berfungsi untuk menampilkan alamat sel yang sedang aktif adalah
a. Bar rumus
b. Bar nama
c. Bar status
d. Bar judul
e. Sheet
181. Salah satu cara untuk memilih seluruh data di lembar kerja adalah dengan menekan tombol
a. Ctrl+S
b. Ctrl+P
c. Ctrl+C
d. Ctrl+B
e. Ctrl+A
182. Fungsi SUM digunakan untuk mencari
a. Rata-rata
b. Nilai tertinggi
c. Nilai terendah
d. Jumlah
e. Banyak data
183. Fungsi yang dipakai untuk menentukan suatu pilihan sesuai sel yang diuji adalah
a. Fungsi logika
b. Fungsi logika IF
c. Fungsi teks
d. Fungsi matematic
e. Fungsi look-up
184. Fungsi teks yang berguna untuk mengambil data karakter dari kiri adalah
a. = MID
b. = CENTER
c. = LEFT
d. = RIGHT
e. = BOTTOM
185. Worksheet terdiri darikolom danbaris
a. 255, 65537
b. 256, 65536
c. 256, 65535
d. 255, 65536
e. 255, 65535
186. Fungsi rumus STDEV adalah
a. Mencari nilai terendah
b. Menghitung jumlah data
c. Menghitung rata-rata
d. Menghitung standar deviasi
e. Mencari nilai terbesar
187. Untuk menghapus satu kolom dengan menekan tombol delete kemudian pilih
a. Shift cell left
b. Shift cell up
c. Entire column
d. Entire row
e. Backspace
188. Untuk mencari data tertentu dari suatu tabel secara horisontal menggunakan rumus
a. VLOOKUP
b. STDEV
c. COUNT
d. IF
e. HLOOKUP
189. Cara menyisipkan kolom adalah
a. Insert – column
b. Insert – row
c. File – insert – column
d. Insert – cells
e. Format – insert – column
190. Font berfungsi untuk
a. Mengatur halaman Exel
b. Memberi bingkai
c. Mengatur huruf
d. Menyimpan file
e. Mengatur lebar kolom
191. Untuk meblok cells menggunakan keybord, dengan menekan
a. Ctrl + panah
b. Ctrl + delete
c. Shift + delete
d. Shift + enter
e. Shift + panah
192. Fungsi untuk menghitung jumlah karakter pada data bertipe teks adalah
a. Fungsi =Upper
b. Fungsi =RIGHT
c. Fungsi =MID
d. Fungsi =LEN
e. Fungsi =PROPER
193. F2 berguna untuk
a. Save As
b. Spelling
c. GO TO
d. Mengedit rumus / Formula
e. Pindah pointer ke akhir kolom
194. Berikut ini termasuk toolbar drawing kecuali
a. Currency style
b. Draw
c. Line
d. Insert Wordart
e. Text box
195. Apabila sel B5 sebagai lebar dan C5 sebagai panjang, maka rumus keliling persegi panjang yang benar adalah
a. =B5+C5*2
b. =B5+(C5*2)
c. =(B5+C5)*2
d. =(B5+C5*2)
e. =B5+C5/2
196. Program Ms. Excel dimulai dengan
a. start-all programs-Ms. Excel
b. view-all programs-Ms. Excel
c. Start-document
d. Start-view
e. start-toolbar
197. Yang tidak terdapat dalam menu data adalah
a. arrange
b. spilt
c. conditional format
d. hide/unhide
e. freeze panen
198. Fungsi toolbar zoom.
a. memberi warna font
b. menebalkan huruf
c. menyimpan data
d. mengatur tampilan layar
e. mengatur border
199. Yang termasuk cara menghapus data ialah.
a. delete sheet
b. home
c. print
d. font
e. end
200. Fungsi VLOOK UP adalah.
a. membuat huruf menjadi besar
b. mengambil beberapa karakter
c. membuat huruf menjadi kecil
d. membaca tabel yang bentuknya tegak lurus
e. mengolah data berupa tanggal dan waktu

Jumat, 14 September 2012

Perintah-Perintah DOS level 1

MELIHAT DAFTAR PERINTAH YANG VALID DI COMMAND PROMPT: “HELP”
Untuk mengetahui perintah-perintah apa saja yang berlaku di Command Prompt, cukup ketikkan HELP kemudian tekan Enter. Untuk mengetahui daftar parameter spesifik untuk perintah tertentu, ketikkan spasi diikuti tanda /? di belakang perintah utama. Misalnya, untuk mengetahui parameter-parameter apa saja yang dapat diberikan untuk perintah “DIR”, cukup ketikkan “DIR /?” kemudian tekan Enter.
Di bawah ini diberikan ringkasan daftar perintah-perintah yang dapat digunakan di Command Prompt, yang penyajiannya dibagi dalam tiga kategori: dasar, mengenah dan lanjut. Pembagian ini diharapkan dapat memudahkan pembaca yang masih pemula untuk memilih prioritas perintah-perintah mana yang perlu dipelajari terlebih dahulu, terutama perintah-perintah yang paling sering digunakan. Sebenarnya tidak semua perintah disajikan di sini, hanya seingat dan sesempat penulis saja (halah…).
Perintah-perintah tingkat dasar:
Perintah-perintah tingkat dasar diperuntukkan bagi mereka yang masih dalam tahap belajar.
ATTRIB Perintah eksternal. Untuk melihat/mengubah atribut file
CLS Perintah internal. Untuk menghapus layar monitor
COPY Perintah internal. Untuk mengkopi file
DEL Perintah internal. Untuk menghapus file
DIR Perintah internal. Untuk melihat daftar file/folder di folder/direktori tertentu
MD Perintah internal. Untuk membuat direktori/folder baru
RD Perintah internal. Untuk menghapus folder (folder kosong)
REN Perintah internal. Untuk mengubah nama file/folder
TYPE Perintah internal. Untuk melihat isi file
Perintah-perintah tingkat menengah:
Perintah-perintah tingkat menengah diperuntukkan bagi mereka yang mulai mempelajari langkah-langkah recovery ringan, seperti format/install ulang, bad sector recovery.
EDIT Perintah eksternal. Untuk mengedit file teks (interaktif)
FDISK Perintah eksternal. Untuk melihat/mengubah/membuat partisi harddisk
FORMAT Perintah eksternal. Untuk memformat disket/harddisk
MORE Untuk mencegah tampilan menggulung terus-menerus
SYS Eksternal apa internal ya? Yang jelas untuk membuat disket/harddisk jadi bootable
Perintah-perintah tingkat lanjut:
DEBUG Perintah eksternal. Untuk melihat/mengubah isi file dalam format heksadesimal
REG Perintah eksternal. Untuk melihat/mengubah/menghapus key/value registry
TASKKILL Perintah eksternal. Untuk menghentikan/membunuh proses yang sedang berlangsung
TASKLIST Perintah eksternal. Untuk melihat daftar proses yang sedang berlangsung
Perintah-perintah BATCH
@
ECHO
REM
Program-program Utilities
QuickBASIC, PASCAL, TURBO C (bahasa pemrograman, program untuk membuat program).
Partition Magic for DOS (program partisi yang lebih mudah digunakan dibandingkan FDISK>/p>
MELIHAT DAFTAR FILE: “DIR”
Perintah “DIR” berfungsi untuk melihat daftar file/folder yang berada di direktori atau folder tertentu. Sebenarnya perintah DIR mempunyai banyak sekali parameter perintah yang dapat kita gunakan untuk membatasi daftar file/folder yang kita inginkan. Di antaranya, parameter-parameter ini dapat kita gunakan untuk menentukan file, folder atau file dan folder yang ingin kita lihat di direktori/folder tertentu, kemudian menentukan apakah kita akan menampilkan file-file yang hidden atau tidak, kemudian mengurutkan berdasarkan nama, tanggal, ukuran, dan sebagainya. Untuk mengetahui daftar parameter dan cara penggunaannya, ketikkan “DIR /?” kemudian tekan Enter.
Melihat daftar file/folder dalam direktori/folder tertentu
DIR (tanpa parameter)
Melihat daftar file saja
DIR /a-d
Melihat daftar folder saja
DIR /ad
Melihat daftar file yang tersembunyi
DIR /a-dh
Melihat daftar folder yang tersembunyi
DIR /adh
Melihat daftar file/folder yang tersembunyi
DIR /ah
MENGETAHUI/MENGUBAH ATRIBUT FILE: “ATTRIB”
Untuk mengetahui daftar parameter untuk perintah “ATTRIB”, ketikkan “ATTRIB /?”.
Melihat attribut file/folder
Format umum: ATTRIB namafile
Contoh: ATTRIB readme.txt
Untuk melihat attribut dari beberapa file/folder, gunakan wildcards character (*) pada namafile.
Mengubah attribut file/folder
ATTRIB daftaratribut namafile
Daftar atribut yang valid: H, R, S
Gunakan tanda ‘-’ di depan kode attribut untuk menonaktifkan atribut tertentu, gunakan tanda ‘+’ untuk mengaktifkan atribut tertentu.
Contoh pemakaian:
Mengubah atribut file README.TXT menjadi hidden
ATTRIB +h README.TXT
Mengaktifkan atribut hidden sekaligus atribut system pada file README.TXT
ATTRIB +h +s README.TXT
Menonaktifkan attribut hidden, read-only dan system pada semua file dalam direktori aktif (current directory). Kombinasi atribut ini dapat digunakan untuk memunculkan kembali file-file yang ‘disembunyikan’, misalnya sebagai dampak infeksi virus ke komputer:
ATTRIB -h -r -s *.*


Perintah Perintah dasar MS DOS di Windows
Microsoft Disk Operating System atau sering diseut MS-DOS,  yaitu Sistem Operasi berbasis baris-perintah ( command-line ) yang digunakan pada PC.  Seperti sistem operasi lainnya MS – DOS berfungsi menterjemahkan input dari keyboard menjadi pekerjaan yang dapat dilakukan oleh komputer, ia juga dapat menangani pekerjaan seperti input dan output pada disket atau harddisk, dukungan video,  kontrol keyboard ,  dan banyak lagi fungsi-fungsi internal lainnya  yang berkaitan dengan eksekusi sebuah program dan pemeliharaan file.


Di windows yang sekarang kita pakai perintah MS-DOS kita gunakan diprogram yang namanya Command Prompt atau sering kita sebuat juga CMD atau juga kita gunakan pada boot  98 yang sering digunakan untuk Update Bios Mainborad PC ataupun   Notebook
untuk membuka program Command Prompt kita bisa klik bagian Start, pilih All Programs, pilih Accessories, dan kemudian klik Command Prompt. atau bisa juga dengan mengetikan  CMD dikolom Run
Sedikit list… perintah perintah yang bisa dijalankan di MS-DOS
ASSOC
Menampilkan atau mengubah asosiasi ekstensi file.

AT
Menjadwalkan perintah dan program agar berjalan di komputer pada waktu tertentu.

ATTRIB
Menampilkan atau mengubah atribut suatu file.

BREAK
Mengatur atau menghilangkan pemeriksaan extended CTRL+C.

CACLS
Menampilkan atau mengubah daftar kontrol akses (ACLs) dari files.

CALL
Memanggil sebuah program batch dari program batch yang lain.

CD / CHDIR
Menampilkan nama atau mengubah direktori sekarang.

CHCP
Menampilkan atau mengubah nomor active code page.

CHKDSK
Memeriksa sebuah disket/harddisk dan menampilkan laporan status disket/harddisk tersebut.

CHKNTFS
Menampilkan atau mengubah proses pemeriksaan disket pada saat booting.

CLS
Menghapus layar jendela command prompt.

CMD
Menjalankan interpreter perintah Windows yang baru.

COLOR
Mengubah warna teks dan latar pada command prompt.

COMP
Membandingkan isi dari dua atau beberapa file.

COMPACT
Menampilkan atau mengubah kompresi file pada partisi NTFS.

CONVERT
Mengkonversi FAT ke NTFS. Anda tidak dapat mengkonversi drive yang sedang aktif.

COPY
Menyalin satu atau beberapa file ke lokasi lain.

DATE
Menampilkan atau mengubah tanggal.

DEL / ERASE
Menghapus satu atau beberapa file.

DIR
Menampilkan daftar file dan subdirektori dalam sebuah direktori.

DISKCOMP
Membandingkan isi dari dua buah disket.

DISKCOPY
Menyalin isi dari satu disket ke disket lain.

DOSKEY
Mengedit baris perintah, memanggil kembali perintah Windows, dan membuat macro.

ECHO
Menampilkan pesan, atau mengubah command echoing on atau off.

ENDLOCAL
Mengakhiri lokalisasi dan perubahan environment pada sebuah batch file..

EXIT
Keluar dari program CMD.EXE dan menutup jendela command prompt.

FC
Membandingkan dua atau beberapa file, dan Menampilkan perbedaan file-file tersebut.

FIND
Mencari string teks dalam sebuah file atau beberapa file.

FINDSTR
Mencari string dalam file.

FOR
Menjalankan perintah yang spesifik untuk masing-masing file dalam sekumpulan file.

FORMAT
Mem-Format sebuah hardisk/disket untuk digunakan di Windows.

FTYPE
Menampilkan atau mengubah tipe file yang digunakan dalam asosiasi ekstensi file.

GOTO
Mengarahkan Windows command interpreter ke baris yang berlabel dalam sebuah program batch.

GRAFTABL
Memperbolehkan Windows untuk menampilkan sekumpulan karakter extended dalam mode grafik.

HELP
Menyediakan informasi bantuan untuk perintah-perintah Windows.

IF
Menjalankan pemrosesan kondisional dalam program batch.

LABEL
Membuat, mengubah, atau menghapus volume label dari sebuah disket/harddisk.

MD / MKDIR
Membuat direktori.

MODE
Mengkonfigurasi alat yang ada pada sistem.

MORE
Menampilkan hasil perlayar.

MOVE
Memindahkan satu atau beberapa file dari satu direktori ke direktori yang lain.

PATH
Menampilkan atau mengatur path pencarian untuk executable files.

PAUSE
Menunda pemrosesan dari sebuah batch file dan menampilkan pesan.

POPD
Mengembalikan nilai sebelumnya dari direktori sekarang yang disimpan oleh PUSH.

PRINT
Mencetak file teks.

PROMPT
Mengubah command prompt Windows.

PUSHD
Menyimpan direktori sekarang kemudian mengubahnya.

RD /RMDIR
Menghapus direktori.

RECOVER
Mengembalikan informasi yang masih dapat dibaca dari sebuah disket/harddisk yang sudah bad/rusak.

REM
Menulis komentar dalam batch files atau CONFIG.SYS.

REN / RENAME
Mengubah nama file.

REPLACE
Mengganti file.

SET
Menampilkan, mengatur, atau menghapus variabel lingkungan Windows.

SETLOCAL
Memulai lokalisasi dari perubahan lingkungan dalam sebuah batch file.

SHIFT
Menggeser posisi parameter yang dapat diganti dalam sebuah batch files.

SORT
Menyortir input.

START
Membuka jendela baru untuk menjalankan perintah atau program yang spesifik.

SUBST
Membuat virtual drive dari sebuah direktori.

TIME
Menampilkan atau mengatur waktu sistem.

TITLE
Mengatur judul untuk jendela command prompt yang aktif.

TREE
Menampilkan secara grafis struktur direktori dari sebuah drive atau path.

TYPE
Menampilkan isi dari sebuah file teks.

VER
Menampilkan versi Windows yang anda gunakan.

VERIFY
Memberitahu Windows untuk memeriksa apakah file anda telah disimpan secara benar dalam disket/harddisk.

VOL
Menampilkan nomor serial dan volume label dari sebuah harddisk/disket.

XCOPY
Menyalin file serta pohon direktori.



nih perintah yang penting-penting :

cls = clear screen
copy (sumber) (asal) = untuk copy file
md = buat directory (folder)
rd = hapus directory
cd (nama directory) = mengakses directory
cd\ = kembali ke root directory
cd..=turun 1 tingkat directory
format (nama drive)= format disket/hardisk
label (nama label)=memberi nama lebel drive
del (nama file)=menghapus file
dir= melihat isi drive/directory (/W)=wide (/P)=page

yah kira-kira itu sebagian dari perintah DOS yang penting" aja, sebenarnya masih banyak lagi, coba deh cari-cari ditoko buku komputer mungkin masih banyak buku" lama yang membahas tentang DOS, kalo ndak salah buku MS DOS 6.22 itu yang terakhir, (versi Dos sampe 7). saya dukung anda untuk mempelajari DOS karena saya juga masih sering menggunakan perintah-perintah DOS, kadang lebih efektif daripada klik sana klik sini.

Perintah di MS-DOS

Perintah di MS-DOS

Perintah di MS-DOS dibagi menjadi dua, yaitu:
Perintah Internal : Perintah internal sudah di memori saat command.com dimuatkan, merupakan bagian dari command.com
Perintah Eksternal : Perintah eksternal dimuatkan ke mamori dari disk jika diperlukan (yaitu saat dipanggil pemakai), command interpreter mengeksekusi file program. File dieksekusi adalah file berekstensi .COM, .EXE dan .BAT.

Perintah-perintah di MS-DOS antara lain :

1. Komunikasi dengan Sistem
COMMAND : memuatkan kopian baru command interpreter.
DATE : mengeset atau menampilkan tanggal system.
EXIT : mengakhiri kopian command interpreter (kembali ke kopian Induk).
PROMPT : mendefinisikan prompt system.
SET : mendefinisikan variable lingkungan.
SHARE : memuatkan dukungan file sharing (untuk Microsoft Network).
TIME : mengeset atau menampilkan waktu system saat itu.
VER : menampilkan nomor versi dari command interpreter MS- DOS.

2. Bekerja dengan Disk
ASSIGN : merute permintaan operasi disk dari satu drive ke drive lain.
CHKDSK : memeriksa alokasi ruang penyimpanan, kesalahan isian. direktori, table alokasi file atau kerusakan fisik disk
DISKCOMP : membandingkan dua floppy disk track demi track dan melaporkan perbedaannya.
DISKCOPY : mengkopi floppy disk secara track demi track (tidak mengonsolidasikan file terfragmentasi).
FDISK : mengonfigurasi fixed disk (harddisk) untuk digunakan MS- DOS.
FORMAT : memformat disk untuk digunakan MS-DOS dengan menginisialisasi direktori dan file allocation table (FAT).
JOIN : membuat disk sebagai subdirektori dari disk lain.
LABEL : memodifikasi, menciptakan dan menghapus label volume.
SUBST : mensubsitusi huruf drive untuk nama jalur direktori, membuat subdirektori menjadi satu drive maya.
SYS : mentransfer file-file system MS-DOS (IO.sys dan MSDOS. .sys) ke disk.
VERIFY : memverifikasi data begitu dituliskan ke disk.
VOL : menampilkan label volume dari disk.

3.Bekerja dengan Direktori
Direktori puncak disebut root directory. Root directory menyimpan isian-isian(entry) yang menunjukkan file dan subdirectori, menyimpan nomor isian FAT yang menyimpan awal cluster dari file. Subdirektori adalah file yang menyimpan isian-isian direktori.
Perintah-perintah yang berhubungan dengan direktori,antara lain:
CHDIR atau CD : mengubah direktori kerja.
DIR : menampilkan informasi mengenai isian-isian direktori(nama file, ekstensi, ukuran dalam byte, tanggal
dan jam diciptakanatau terakhir diubah.
MKDIR atau MD : menciptakan subdirektori baru.
PATH : mendefinisikan nama jalur yang digunakan MS-DOS dalam mencari file yang dieksekusi (untuk ekstensi COM, EXE, dan BAT).
RMDIR atau RD : menghapus direktori kosong.
TREE : menampilkan struktur direktori secara hirarki.

4. Pengelolaan file
ATRIB : menampilkan dan mendefinisikan atribut file.
BACKUP : membuat kopian backup dari file atau struktur direktori.
COPY : mengkopi file.
EDLIN : menciptakan atau memidifikasi file teks ASCII.
ERASE : menghapus file.
EXE2BIN : mengonversi file dieksekusi dalam format.EXE menjadi file memori (.COM, .BIN atau .SYS).
FC : membandingkan dua file dan menampilkan perbedaannya.
RECOVER : merekonstruksi file dari disk yang mempunyai sector-sektor Rusak.
RENAME atau REN : mengubah nama satu file atau lebih.
RESTORE : mengembalikan file-file yang diciptakan dengan perintah BACKUP ke disk dengan struktur direktori yang sama seperti aslinya.

5. Pengelolaan Masukan dan Keluaran
CLS : membersihkan layar tampilan.
CTTY : mengubah prangkat untuk masukan dan keluaran standar.
FIND : mencari suatu sring.
GRAFTABL : mendefinisikan IBM extended character set.
MODE : mengendalikan mode perangkat keluaran. MODE menge-set
karakteristik tampilan , menge-set panjang baris dan spasi untuk port printer, mengoneksi printer serial dengan men-redirect keluaran printer parallel ke port komunikasi serial, menge-set parameter komunikasi untuk port komunikasi asincron.
MORE : perintah untuk filter yang menampilkan isian file per layar.
PRINT : mencetak file di background (sehingga pemakaian dapat mengerjakan tugas lain).
SORT : filter yang menampilkan secara terurut.
TYPE : mengirim file ke keluaran standar.
6. Setting (penyesuaian) lingkungan kerja
Pemakai dapat menyesuaikan lingkungan keranya lewat file CONFIG.SYS yang mendefinisikan karakteristik operasi system MS-DOS. Ketika MS-DOS dimulai, MS-DOS mengeksekusi perintah di CONFIG.SYS secara otomatis jika tersedia. Yang digunakan untuk Penyesuaian Lingkungan Kerja
ANSY.SYS : device driver ini mengimplementasikan kode escape standar dari ANSI untuk kendali layar dan keyboard.
BREAK : mengendalikan interupsi control-C.
BUFFERS : menspesifikasikan jumlah buffer disk di memori yang dialokasikan MS-DOS saat pertama kali dimulai.
COUNTRY : menspesifikasikan country untuk penulisan tanggal yang cocok, tanda decimal, dan symbol mata uang yang di gunakan.
DEVICE : menginstal device driver baru.
DRIVPARM : mendefinisi ulang karakteristik default yang didefinisikan device driver untuk perangkat blok.
FCBS : menspesifikasikan jumlah maksimum file-file yang dikendalikan FCB yang dapat dibuka, file sharing sebagai efeknya.
FILES : menspesifikasikan jumlah maksimum file yang dapat dibuka.
LASTDRIVE : menentukan jumlah maksimum drive yang dikenali oleh MS-DOS.
SHELL : menspesifikasikan command interpreter pengganti COMMAND .COM.
VIDISK.SYS : menciptakan disk virtual yang berada di memori.

7. Penggunaan BatchBatch adalah file yang dapat dieksekusi. File berisi kumpulan /sekuen perintah yang dieksekusi secara berurutan. Pemakaian mengetikkan nama file dan MC-DOS mengeksekusi perintah-perintah di file itu. Batch berekstensi .BAT. Pembuatan batch sebagaimana program karena disediakan beragam bentukan kendali dalam hal ini pemakaian dapat memberikan beragam alternayif eksekusi perintah-perintah. File AUTOEXEC.BAT pada root directori akan dieksekusi saat MC-DOS boot. Perintah yang berhubungan dengan pengendalian jalannya eksekusi perintah-perintah file batch adalah:
CALL : memanggil batch lain.
ECHO : menampilkan nama perintah atau pesan yang dieksekusi dari batch.
FOR : mengeksekusi perintah secara iterasi untuk tiap file di sekumpulan file.
GOTO : mengeksekusi perintah dari batch, lompat ke perintah di sembarang lokasi.
IF : memeriksa kondisi dan mengeksekusi perintah di batch ,bergantung hasil.
PAUSE : menghentikan eksekusi batch untuk sementara.
REM : penanda komentar.
SHIFT : memperluas jumlah parameter di baris perintah.

MS-DOS

MS-DOS, singkatan dari Microsoft Disk Operating System, adalah sebuah sistem operasi yang sangat banyak digunakan oleh komputer IBM-PC atau yang kompatibel dengannya. Microsoft membuat MS-DOS sebagai sebuah sistem operasi mainstream, sebelum pada akhirnya menghentikan dukungan MS-DOS secara perlahan ketika mereka membuat sebuah sistem operasi berbasis antarmuka grafis (dikenal juga dengan sebutan GUI) untuk pasar mainstream, yang disebut sebagai Microsoft Windows.
MS-DOS dirilis pertama kali pada tahun 1981, dan seiring dengan waktu, Microsoft pun meluncurkan versi yang lebih baru dari MS-DOS. Tidak kurang hingga delapan kali Microsoft meluncurkan versi-versi baru MS-DOS dari tahun 1981 hingga Microsoft menghentikan dukungan MS-DOS pada tahun 2000. MS-DOS merupakan salah satu kunci keberhasilan Microsoft dalam memproduksi perangkat lunak, dari sebuah perusahaan kecil pembuat bahasa pemrograman saat didirikan hingga menjadi sebuah perusahaan perangkat lunak yang seolah menguasai dunia.

Sejarah

MS-DOS sebenarnya dibuat oleh sebuah perusahaan pembuat komputer, yang bernama Seattle Computer Products (SCP) yang dikepalai oleh Tim Patterson--yang belakangan direkrut oleh Microsoft untuk mengembangkan DOS--pada tahun 1980 sebagai sebuah perangkat lunak sistem operasi dengan nama Q-DOS (singkatan dari Quick and Dirty Operating System), yang selanjutnya diubah namanya menjadi 86-DOS, karena Q-DOS didesain agar dapat berjalan pada komputer dengan prosesor Intel 8086. Microsoft pun membeli lisensinya dengn harga 50.000 dolar Amerika dari SCP, lalu mengubah namanya menjadi MS-DOS. Selanjutnya, saat IBM hendak meluncurkan komputer pribadi yang disebut dengan IBM PC, Microsoft pun menjual lisensi MS-DOS kepada IBM.


Pengembangan

IBM dan Microsoft selanjutnya merilis versi-versi DOS; di mana versi IBM yang langsung dibundel dengan komputer IBM PC disebut dengan "IBM PC-DOS" (singkatan dari International Business Machine Personal Computer Disk Operating System). Pada awalnya, IBM hanya menggunakan apa yang layak digunakan dari MS-DOS yang dirilis oleh Microsoft, seperti program-programnya atau utilitas yang disertakannya. Karena itulah, versi IBM selalu dirilis lebih lambat dibandingkan dengan versi MS-DOS. Tapi, MS-DOS versi 4.0 adalah versi MS-DOS pertama yang benar-benar sama seperti IBM PC-DOS, karena Microsoft sedang berkonsenstrasi untuk mengembangkan sebuah sistem operasi penerus DOS, yang disebut dengan OS/2.
Microsoft, ketika melisensikan DOS kepada IBM, menandatangani perjanjian lisensi yang salah satu poinnya mengandung bahwa Microsoft boleh melisensikan MS-DOS kepada perusahaan selain IBM, dan para perusahaan tersebut dipersilakan mengubah nama MS-DOS menjadi nama yang mereka gunakan (contoh: TandyDOS, Compaq DOS, dan lainnya). Kebanyakan versi-versi tersebut tentu saja sama dengan versi yang telah dikembangkan oleh Microsoft dengan MS-DOS-nya, tapi Microsoft mulai mencabut perjanjian lisensinya sehingga para perusahaan lain harus menggunakan nama MS-DOS, bukannya nama yang telah dikustomisasi sebelumnya. Hanya IBM yang diberikan keleluasaan untuk terus menggunakan nama IBM PC-DOS, bukannya MS-DOS.
MS-DOS pun berkembang dengan cukup cepat, dengan fitur-fitur signifikan yang diambil dari beberapa sistem operasi lainnya seperti Microsoft Xenix--salah satu varian sistem operasiUNIX yang dikembangkan oleh Microsoft--dan DR-DOS milik Digital Research, serta produk-produk utilitas lainnya seperti Norton Utilities dari Symantec Corporation (produk yang diadopsi seperti Microsoft Disk Defragmenter), PC-Tools dari Central Points (produk yang diadopsi seperti Microsoft Anti-Virus), manajer memori diperluas atau EMM (Expanded Memory Manager)QEMM dari Quarterdeck (produk yang diadopsi seperti EMM386), kompresi disk (atau disk compression) DriveSpace dari Stac Electronics, dan masih banyak produk yang diadopsi lainnya.
Ketika Intel Corporation memperkenalkan mikroprosesor baru yang disebut dengan Intel 80286, Microsoft dan IBM memulai proyek sistem operasi baru pengganti DOS yang disebut dengan OS/2, yang pada dasarnya adalah versi MS-DOS yang berjalan dalam modus terproteksi (protected mode). Tapi, Microsoft meninggalkan proyek OS/2 tersebut untuk memfokuskan diri pada pengembangan Microsoft Windows dan Microsoft Windows NT. Digital Research membuat sebuah antarmuka grafis yang disebut dengan GEM, tapi sangat kurang populer pada komputer IBM PC atau kompatibel. GEM ternyata mendapat pasarnya pada mesin komputer ATARI ST, tapi akhirnya disalip lagi oleh Microsoft dengan versi Windows 3.0.


Versi MS-DOS


MS-DOS versi 1.xx

Ini adalah versi awal di mana MS-DOS pertama kali diluncurkan oleh Microsoft. Isinya, tentu saja sangat primitif dan hanya berisi kerangka dasar saja: tidak ada tampilan grafik untuk mengelola berkas, tidak mendukung jaringan. Pokoknya, versi pertama DOS ini bersih dari embel-embel. Versi pertama dari DOS ini hanya mendukung IBM PC Model 5150 dan semua perangkat keras pendukungnya, seperti hanya mendukung disket single-side floppy disk dengan ukuran 5½ inci berkapasitas 160K saja.
Selang kira-kira satu tahun, di mana animo masyarakat akan produk IBM PC, Microsoft pun membuat perbaikan untuk MSDOS, dan muncullah DOS versi 1.1. Sebenarnya, hal ini diakibatkan oleh IBM yang meluncurkan produk floppy disk drive baru untuk disket double-side dengan ukuran 5½ inci berkapasitas 320K. Penggunaan double-side bagi floppy disk sangatlah berpengaruh, karena media penyimpanan tersebut dapat menyimpan dua kali lebih banyak dibandingkan dengan disket floppy single-side. Jangan tertawa melihat kapasitas disket yang didukung oleh MS-DOS 1.1. Anda tidak akan mendapatkan kapasitas puluhan megabytes ataupun gigabytes. Bahkan hard disk saja masih jarang ditemui pada microcomputer, dan hanya Apple III yang memilikinya.
Setelah itu, Microsoft menampakkan diri untuk menjual MS-DOS kepada para kompetitor IBM yang membuat semacam klon IBM PC 5150. Microsoft memberinya versi 1.25. Karena didesain sedemikian rupa dengan menggunakan falsafah open-architecture, tidak seperti Apple dan Commodore maka klon terhadap IBM PC pun dapat dilakukan. Dan karena itulah IBM PC dan klon IBM PC yang kompatibel dengan IBM PC sangat sukses di pasaran. Ini merupakan kesuksesan tiga perusahaan: IBM, Intel, dan tentu saja Microsoft. Hanya saja, memang pasar IBM kala itu digerogoti oleh Compaq, Hewlett-Packard, dan juga Dell Computer Corporation yang membuat klon IBM PC.


MS-DOS versi 2.xx

Pada awal tahun 1983, IBM meluncurkan IBM PC XT (Extended Technology), sebagai perbaikan dari versi IBM PC 5150. IBM PC XT dilengkapi dengan sebuah hard disk 10M, antarmuka masukan/keluaran berjenis serial (RS-232 atau lebih dikenal dengan antarmuka COM), RAM dengan kapasitas 128K, sebuah floppy disk drive double-side 360K dan tiga buah slot ekspansi. Tentu saja, penggunaan beberapa perangkat keras baru seperti hard disk, dan disket drive berkapasitas 360K (40K lebih tinggi dari pada versi double-side pada IBM PC 5150) membutuhkan sebuah sistem operasi, dan Microsoft tidak mengecewakan IBM. Mereka dengan sigap dan cepat merilis MS-DOS versi 2.0. Akhirnya IBM PC XT dibundel dengan IBM PC-DOS 2.0.
MS-DOS versi 2.0 memiliki banyak sekali perbaikan dari MS-DOS 1.1 yang ditujukan untuk komputer IBM PC 5150. Di antaranya adalah dukungan untuk penggunaan struktur direktoriyang hierarkis (bercabang) seperti layaknya sebuah pohon yang memiliki akar (root) dan cabang (branch). Selain itu, MS-DOS 2.0 juga mendukung berbagai macam fungsi yang diadopsi dari UNIX, seperti halnya penggunaan I/O redirection (>, >>, <, <<) dan print spooler. Fitur print spooler adalah fitur yang dapat menyimpan berkas yang akan dicetak dalam sebuah memori penyangga sehingga berkas yang akan dicetak tidak langsung dicetak, melainkan disimpan terlebih dahulu. Tujuannya adalah agar proses pencetakan dapat berlangsung secara lebih cepat, dan pengguna tidak harus direpotkan untuk mencetak keseluruhan berkas jika kertasnya habis, melainkan hanya membutuhkan kertas baru dan menekan tombol resume untuk melanjutkan. Sedangkan I/O redirection berfungsi untuk melakukan fungsi input dan output yang dilakukan dari baris perintah. Selain kedua fitur yang diadopsi dari UNIX, DOS versi 2.0 juga memberikan keleluasaan kepada Anda agar dapat memasang driver untuk DOS, dengan mengintegrasikannya di dalam berkas konfigurasi CONFIG.SYS.
Ternyata, komputer IBM PC XT ini sangat sukses: bahkan kesuksesannya mencapai Jepang. Untuk mendukung bahasa Kanji Jepang, Microsoft memutuskan untuk meluncurkan MS-DOS versi 2.05.
Pada tahun yang sama, IBM meluncurkan IBM PC Jr. (dibaca: PC Junior). Sayangnya, tidak seperti kakak-kakaknya, IBM PC Jr. gagal di pasaran. Ketika diluncurkan, IBM PC Jr. memakai IBM PC-DOS 2.1.


MS-DOS versi 3.xx

IBM meluncurkan IBM PC-AT (Advanced Technology) pada musim panas 1984. komputer IBM PC AT menggunakan mikroprosesor Intel 80286 (16-bit) berkecepatan 6MHz, memori RAMberkapasitas 256K, sebuah disket drive 1.2M 5¼ inci, sebuah hard disk 20M, dan kartu video berwarna (standar CGA). Tentu saja, Microsoft sebagai partner bisnis yang mantap secara sigap mendukung peluncuran IBM PC-AT dengan juga meluncurkan versi terbaru, MS-DOS 3.0. MS-DOS 3.0 mendukung semua kemampuan yang dimiliki oleh IBM PC-AT, kecuali multi-tasking yang disediakan oleh prosesor Intel 80286 yang mampu berjalan pada protected mode tentunya.
DOS 3.0 adalah versi yang dapat mendukung fungsi jaringan, walaupun terbatas pada jaringan dengan konsep kelompok kerja (workgroup) dan terkoneksi sebagai sebuah klien pada sebuah server. Pengguna dapat menggunakan teknologi jaringan yang dibuat oleh IBM, Token Ring pada sistem operasi DOS. DOS 3.0 juga mendukung floppy disk 3½ inci low-densityyang berkapasitas 720K, sedangkan DOS 3.3 mendukung floppy disk 3½ inci high-density yang berkapasitas 1.44M. Dalam DOS versi 3 juga dapat mendukung partisi pada hard disk yang memiliki kapasitas hingga 32M, 12M lebih tinggi dibandingkan dengan DOS versi 2.0.


MS-DOS versi 4.xx

Pada tahun 1988, sistem operasi dengan tampilan grafis mulai menjamur. Microsoft juga meluncurkan Windows versi 1.0 pada tahun 1985 dan Windows versi 2.0 pada tahun 1989. Pada DOS versi 4.0 ini, Microsoft membuat sebuah program shell dengan nama DOS Shell, yang memiliki tampilan seperti DOS Executive milik Windows versi 1.0. Pada saat itu, ada sebuah program shell yang juga populer yang berjalan di atas sistem operasi DOS, dengan nama Norton Commander (NC) yang dibuat oleh Peter Norton. Dengan menggunakan shell, pengguna dapat lebih mudah mengorganisasikan berkas dan arsip, dan menjalankan program, dalam satu layar saja. Selain itu, karena mouse dapat mempermudah pengoperasian komputer, DOS Shell juga dapat mendukungnya.
Versi 4.0 ini merupakan versi yang paling banyak perubahannya. Versi selanjutnya merupakan versi-versi perbaikan saja, dan berbagai tambahan utilitas.


MS-DOS versi 5.xx

IBM memang sudah tidak membuat gebrakan-gebrakan baru dalam industri mikrokomputer, karena pasar yang sebelumnya dikuasai IBM ini telah dimakan sedikit demi sedikit oleh para kompetitornya, seperti Compaq, Hewlett-Packard, dan juga Dell yang juga memproduksi mikrokomputer yang kompatibel dengan komputer IBM, karena menggunakan desain yang sama, dan juga mikroprosesor yang sama yang dibuat oleh Intel Corporation. Di sini yang sukses adalah Intel Corporation, karena mikroprosesor yang digunakan diproduksi jauh lebih banyak, akibat permintaan yang lebih banyak. Karena komputer tersebut menggunakan mikroprosesor buatan Intel Corporation, maka yang kedapatan sukses kedua adalah Microsoft dengan DOS-nya. Banyak analis yang berpendapat bahwa hal ini disebabkan oleh kegagalan IBM ketika mereka menjual IBM PC Jr., dan IBM P/S2 dengan arsitektur Micro-Channel Architecture(MCA). Bus MCA yang digunakan oleh IBM P/S2 tidak menggunakan konsep open-architecture sebagaimana bus ISA yang juga dibuat oleh IBM tetapi dengan open-architecture. Selain itu, kartu-kartu ekspansi yang menggunakan bus MCA memiliki harga relatif lebih mahal dibandingkan bus ISA yang saat itu banyak digunakan dan menjadi sebuah standar, sehingga memperlambat penyerapannya di pasar mikrokomputer.
IBM memang gagal memperpanjang umur IBM PC, akan tetapi Microsoft terus mengembangkan DOS dengan meluncurkan MS-DOS versi 5.0. Versi 5.0 ini dirilis pada tahun 1991, dan memiliki berbagai fitur yang jauh lebih baik, seperti halnya device driver yang dapat diinstal pada area memori di atas 640K (HMA), dengan menggunakan parameter DEVICEHIGH pada berkas konfigurasi CONFIG.SYS dan LOADHIGH pada berkas AUTOEXEC.BAT sehingga memperbanyak kemungkinan untuk menjalankan program yang membutuhkan conventional memory (memori 640K awal yang dimiliki oleh komputer) yang lebih besar.
Untuk masalah utilitas, Microsoft menambah banyak sekali utilitas dalam DOS versi 5.0 ini. Di antaranya adalah editor berkas teks ASCII yang bernama MS-DOS Editor (EDIT.COM) dan program bahasa pemrograman QuickBasic (QBASIC.EXE). Utilitas ini dimaksudkan untuk menggantikan editor yang berorientasi pada "baris per baris", EDLIN.EXE yang ada pada DOS versi 4.0 dan yang sebelumnya.
Selain editor berkas teks ASCII, Microsoft juga membuat utilitas untuk membuat makro untuk mempercepat kerja dengan komputer. Program pembuat makro tersebut dinamakan DOSKEY.COM. Ketika dimuat, DOSKEY dapat membuat makro dan mengeksekusi makro tersebut. Selain itu, dengan menggunakan DOSKEY dapat mempermudah pengetikan perintah yang sama dengan perintah sebelumnya sehingga masalah "capek mengetik" perintah yang sama berulang-ulang menjadi jauh lebih simpel dan mudah. Untuk melakukannya, pengguna dapat menggunakan tombol panah ke atas dan ke bawah. Fitur seperti ini dimiliki oleh Command Prompt pada Windows 2000/XP.
Utilitas lainnya yang juga menarik adalah UNFORMAT.EXE dan UNDELETE.EXE. Kedua utilitas tersebut sangat berguna untuk mengembalikan berkas yang terhapus dan drive yang terformat. Program UNDELETE.EXE mirip seperti halnya Recycle Bin pada Windows 95 (dan yang seterusnya), hanya saja mereka kelihatan sedikit lebih rumit dibandingkan dengan Recycle Bin yang berjalan pada Windows. Selain UNDELETE.EXE yang berjalan pada command line, pada DOS versi 5.0 ini juga terdapat utilitas MWUNDEL.EXE yang berjalan pada Windows versi 3.0, sehingga fitur Recycle Bin juga dapat ditemukan pada Windows 3.0.


MS-DOS versi 6.xx

MS-DOS versi 6.0 ini dirilis pada tahun 1993. Versi ini memiliki banyak utilitas tambahan, seperti halnya Antivirus (MSAV.EXE), Virus Protection (VSAFE.COM) yang diadopsi dari Central Point PC-Tools. Selain itu, ada juga utilitas untuk melakukan defragmentasi hard disk (DEFRAG.EXE) yang diadopsi dari Symantec Norton Utilities, utilitas untuk memeriksa hard disk dari kesalahan penempatan berkas dan kerusakan (SCANDISK.EXE) sebagai pengganti CHKDSK.EXE, dan berbagai perbaikan dari utilitas yang ada sebelumnya.
Pada MS-DOS versi 6.0 ini juga menyertakan utilitas yang dapat membuat penempatan berkas menjadi lebih efisien dengan nama DoubleSpace. Akan tetapi, sebuah perusahaan yang memiliki paten tentang hal tersebut menjadi marah sehingga menuntut Microsoft ke meja hijau. Microsoft pun kalah dan utilitas DoubleSpace pun dicabut dari DOS 6.20. Akhir tahun 1994, Microsoft merevisi DOS 6.20 dengan utilitas serupa tetapi tidak melanggar paten orang lain dengan nama DriveSpace. MS-DOS ini adalah MS-DOS versi 6.22.


MS-DOS versi 7.xx

MS-DOS versi 7.0 ini dirilis hanya beberapa bulan sebelum Microsoft meluncurkan Windows 95, sebuah versi Windows yang benar-benar independen dari MS-DOS. Sebenarnya, Windows 95 tidaklah benar-benar 100% bebas dari MS-DOS, hanya saja memang beberapa fungsionalitas yang sebelumnya ditangani oleh kernel MS-DOS, sekarang ditangani oleh Windows. Berkas MSDOS.SYS yang pada versi-versi sebelumnya adalah berkas biner (program), sekarang hanya berkas teks biasa, yang berisi tentang proses booting komputer saja, dan berbagai macam baris berisi “xxx” dengan fungsi yang tidak jelas.
Tidak banyak peningkatan yang terjadi pada DOS 7.00 ini karena beberapa fungsi yang telah dipindahkan ke Windows 95. Windows 95 adalah sebuah versi Windows dengan tambahan Win-32 API dan desktop yang didesain ulang. Windows 95 memiliki pusat kontrol dari tombol Start Menu pada pojok kiri bawah layar monitor Anda. Ketika baru beredar 2 bulan, konon Microsoft mendapatkan untung sangat besar sekali, karena Windows 95 telah terjual hingga lebih dari 7 juta kopi.
Ketika Microsoft meluncurkan Windows 98, Microsoft juga merevisi DOS menjadi versi 7.10 dengan dukungan untuk sistem berkas FAT32 yang jauh lebih efisien daripada sistem berkas FAT16. Fungsionalitas yang dimiliki MS-DOS 7.10 pun banyak dipangkas. Hasilnya, pada akhir tahun 1999, Microsoft meluncurkan versi Windows baru, dengan nama kode Georgia(Windows Millennium Edition) yang benar-benar tanpa DOS!
Sebenarnya, sistem operasi yang benar-benar tanpa DOS pernah dibuat oleh Microsoft sebelumnya dengan Windows NT, hanya saja Windows NT ditujukan untuk kalangan minicomputer,server jaringan, mainframe, dan juga workstation. Penggunaannya yang rumit menjadikannya sangat sulit diadopsi oleh para pemula di bidang komputer.

Kamis, 13 September 2012

Demmy'S Site: Pengenalan Komputer U/ Pemula

Demmy'S Site: Pengenalan Komputer U/ Pemula: Pengertian Komputer Komputer adalah serangkaian ataupun sekelompok mesin elektronik yang terdiri dari ribuan bahkan jutaan k...

LATIHAN SOAL MID KELAS IX SEMESTER 1



Pilihlahh Salah satu jawaban dengan memberi silang ( X ) pada salah satu huruf a , b , c atau  d  yang anda anggap paling benar.
1.       Berikut semua keuntungan dalam pemakaian internet , kecuali …
a. Dapat mengakses data 24 jam              b. Dapat menghemat biaya hidup
c. Sebagai alat pertukaran data                d. Sebagai alat hiburan
2.   Proses pengambilan file  dari internet dinamakan dengan …
        a. Upload       b. Download         c. Loading       d. Access
3.  Proses pengiriman data ke computer lain dinamakan …
        a. . Upload     b. Download         c. Loading       d. Access
5.  Sebuah hubungan antara 2 komputer atau lebih dinamakan …
a. Internet      b. Jaringan             c. PS                d. Sistem
4.       Dalam kata Internet terdapat akhiran net, yang artinya …
a. Sambungan     b. Hubungan   c. Jauh     d. Kumpulan
5.       Keunggulan dari internet antara lain, kecuali …
a. Komunikasi murah                 b. Pertukaran informasi cepat         
c. PC bisa kemasukan virus      d. Jangkauan tidak terbatas
6.       Faktor yang menjadikan dua buah computer kita katakan membentuk sebuah jaringan  apabila …
a. Terhubung dengan hub              b. Tersambung kepesawat telepon
c. Terhubung dengan modem        d. Dapat saling menukar data
7.       Pentium merupakan kata yang berhubungan dengan …
a. Ram       b. Processor    c. HardDisk     d. Memory
8. Akhiran .Com dari suatu alamat web menunjukkan …
        a. perusahaan komersial        b. perusahaan jaringan     
        c. pemerintahan                      d. perusahaan khusus yang ada di Indonesia
9. Akhiran .net dari suatu alamat web menunjukkan …
        a. perusahaan komersial      b. perusahaan jaringan     
        c. pemerintahan                    d. perusahaan khusus yang ada di Indonesia
10. Akhiran .Co.id dari suatu alamat web menunjukkan …
        a. perusahaan komersial      b. perusahaan jaringan     
        c. pemerintahan                    d. perusahaan khusus yang ada di Indonesia
11. Akhiran .Gov dari suatu alamat web menunjukkan …
        a. perusahaan komersial      b. perusahaan jaringan     
        c. pemerintahan                    d. perusahaan khusus yang ada di Indonesia
12. Internet merupakan singkatan dari …
        a. interconnected network   b. international network
        c. information network         d. interconnected net
13. Ilmu yang mempelajari cara/usaha dalam memecahkan suatu permasalahan disebut …
        a. data      b. komunikasi      c. informasi     d. teknologi
14. Orang yang mengirim pesan ke pengguna internet disebut …
        a. receiver   b. sender        c. commander    d. visiter
15. ARPANET merupakan jaringan terpadu yang dikembangkan empat universitas besar  
 di Amerika yang didirikan pada tahun …
        a. 1960      b. 1969     c. 1970      d. 1979
16. Berikut adalah berita yang dimuat dalam internet, kecuali …
        a. berita duka     b. berita politik     c. berita iklan    d. berita olahraga
17. Fasilitas internet yang digunakan untuk surat menyurat dalam bentuk elektronik adalah …
        a. chatting     b. browsing       c. e-mail    d. download
18. Kegiatan menjelajahi situs/website/homepage disebut …
        a. chatting      b. browsing        c. e-mail       d. download
19. Kejahatan di dunia maya disebut …
        a. crime mortal      b. cyber crime       c. cyber warnet     d. cyber cream
20. Standar untuk dapat mengakses internet adalah berikut ini, kecuali …
        a. TCP/IP        b. FTP          c. VTP        d. HTTP
21. IRC disebut juga dengan …
        a. maillist    b. e-mail          c. chatting     d. browsing
22. WWW merupakan singkatan dari …
        a. Wide Word Web            b. Web Wide Word
        c. Word Web Wide            d. Word Wide Web
23. HTML adalah singkatan dari …
        a. Hypertext Markup Language          b. Hypertext Markup Location
        c. Hypertexture Markup Language    d. Hypermedia Markup Language
24. Suatu bentuk mengobrol via computer dengan mengetik pada keyboard  adalah …
        a. chatting      b. browsing      c. e-mail     d. download 
25. LAN singkatan dari …
a. Local Area Network       b. Lokasi Area Network
c. Lokal Area Network       d. Lunar Area Network
26. Komputer induk yang digunakan untuk segala keperluan yang berhubungan 
dengan data dalam suatu jaringan dinamakan …
a. Workstation     b. Server    c. Workgroup        d. Software
27. Komputer yang digunakan oleh pemakai jaringan dinamakan …
a. Workstation     b. Server     c. Workgroup       d. Software
28. Alat yang berfungsi men-suplay tenaga listrik jika terjadi pemadaman listrik adalah …
a. UPS              b. Stabilizer        c. Modem           d. Hub
29. Alat yang digunakan untuk menormalkan tegangan listrik jika terjadi kenaikan 
tegangan listrik dinamakan
a. UPS         b. Stabilizer         c. Modem          d. Hub
30. Keunggulan dari internet antara lain, kecuali …
a. Komunikasi murah                       b. Pertukaran informasi cepat         
c. PC bisa kemasukan virus            d. Jangkauan tidak terbatas
31. Faktor yang menjadikan dua buah computer kita katakan membentuk sebuah jaringan  apabila …
a. Terhubung dengan hub              b. Tersambung kepesawat telepon
c. Terhubung dengan modem        d. Dapat saling menukar data
32.    Jika terjadi kenaikan tegangan listrik, sementara kita tidak menggunakan UPS 
tetapi menggunakan Stabilizer, apa yang terjadi …
a. Peralatan computer dapat terbakar (rusak)          b. Listrik akan mengalami padam
c. Tegangan listik akan normal karena ada UPS     d. Salah semua
33. Komputer induk yang digunakan untuk segala keperluan yang berhubungan dengan 
data dalam suatu jaringan dinamakan …
a. Workstation      b. Server       c. Workgroup   d. Software
34. Pihak yang meminta layanan pada jaringan computer disebut dengan …
        a. server       b. client        c. tree       d. linear
35. Berikut ini topologi yang digunakan dalam jaringan computer, kecuali …
        a. bus        b. star           c. cient        d. ring
36.  Kepanjangan dari LCD adalah …
        a. Liquid Crystal Display          b. Liguid Cystal Display
        c. Linquid Crital Disk                d. Log Cristal Disk
37. Kepanjangan dari DVD adalah …
        a. Digital Vidio Disk                   b. Digital Versatile Disk
        c. Digit Versatile Disk                d. Digit Vidio Disk
38. Kepanjangan dari CD adalah …
        a. Compack Disk      b. Compor Disk     c. Compare Disk     d. Digital Disk
39. Kepanjangan dari USB adalah …
        a. Universal Serial Bus        b. Universitas Serial Bis
        c. Univ Seri Bus                    d. Universal Seri Bus
40. Kepanjangan dari SMS adalah …
a. Shooter  Message Service       b. Short Message Service  
        c. Shoorter Mess Service             d. Short  Mess Serve
41. Berikut ini kebutuhan perangkat keras agar dapat dial-up dengan akses internet adalah ...
        a. Modem       b. FTP        c. Slot USB       d. Desktop
42. Salah satu contoh hardware komputer yang memungkinkan pemakaian secara
      bersama dalam sebuah jaringan komputer adalah ...
        a. Mouse            b. Printer        c. Keyboard           d. Monitor
43. Topologi yang mengirimkan datanya secara langsung  dan data tersebut a
       kan diperiksa di terminal adalah ...
        a. bus            b. Star           c. Bintang           d. Ring
44. Berikut semua topologi dalam jaringan komputer, kecuali ...
        a. bus           b. Client        c. Star                  d. Ring
45. Untuk mendapatkan sinyal dari acces point dapat menggunakan ...
        a. VGA card         b. LAN card        c. Wifi Card           d. Modem
46. Sarana komunikasi berikut yang tidak melalui internet adalah ...
        a. e-mail         b. Chatting          c. Pager        d. IRC
47. Berikut ini yang berfungsi sebagai terminal pengatur lalu lintas data adalah ...
        a. kabel              b. LAN card         c. Hub                    d. NIC
48. Jaringan yanag menghubungkan komputer antar gedung adalah ...
        a. LAN                b. CAN                c. MAN              d. WAN
49. Apabila penggunaan kabel pada jaringan terlalu panjang akan 
       mengakibatkan lalu lintas data semakin ...
        a. lambat          b. Cepat       c. Ringan      d. Tidak berpengaruh        
50. Fungsi dari VGA card adalah ...
        a. mengubah data dari harddisk dan menstranfer ke komputer lain
        b. mengubah sinyal analog menjadi sinyal digital atau sebaliknya
        c. menampilkan data yang telah diproses oleh CPU ke monitor
        d. mengubah data yang ada di komputer lain